Menjelang Jazz Gunung 2016, Hotel di Bromo Habis Dipesan  

Reporter

Jumat, 6 Mei 2016 14:42 WIB

Pagelaran musik Jazz Gunung 2011 di Kawasan Wisata Gunung Bromo Jawa Timur. TEMPO/Aris Andrianto

TEMPO.CO, Probolinggo - Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kabupaten Probolinggo Digdoyo Djamaluddin mengatakan hotel di kawasan Bromo, Kecamatan Sukapura, Kabupaten Probolinggo, sudah habis dipesan untuk hari-H pertunjukan Jazz Gunung 2016, Agustus 2016.

Agenda tahunan pertunjukan musik jazz yang digelar di Amfiteater Jiwa Jawa Resort Bromo, Desa Wonotoro, itu bakal digelar pada Jumat dan Sabtu, 19-20 Agustus 2016.

Pria yang biasa disapa Yoyo itu berujar, ada 14 hotel di kawasan Bromo di Kecamatan Sukapura dengan total kamar 428. "Itu sudah habis dipesan untuk hari-H pertunjukan," ucap Yoyo kepada Tempo, Jumat, 6 Mei 2016.

Yoyo menuturkan sebagian besar pemesan kamar itu adalah para penonton pertunjukan musik jazz. "Jumlah penontonnya lebih dari seribu orang per hari," kata Yoyo.

Karena itu, wajar jika hotel di kawasan Bromo tidak mampu menampung semua penonton. "Tapi ada homestay-homestay yang sudah siap untuk menampung penonton," ucap Yoyo.

Pengelola hotel di kawasan Bromo juga memiliki jaringan homestay. Jadi, ketika kamar hotel penuh, para tamu akan diarahkan menginap di homestay.

Yoyo, yang setiap tahunnya terlibat dalam kepanitiaan Jazz Gunung, menuturkan terkadang tamu sampai harus menginap di hotel di Kota Probolinggo. "Ada tamu yang biasanya beli sistem paket, yakni paket tiket pertunjukan sekaligus akomodasi penginapan," ujarnya.

Yoyo mengatakan Jazz Gunung merupakan agenda tahunan yang juga sebagai daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke Bromo.

Pada 2016 adalah tahun kedelapan pertunjukan Jazz Gunung, yang pertama kali digelar pada 2009. Tema Jazz Gunung 2016 adalah “Pesta Merdeka di Puncak Jazz Raya”.

Jazz Gunung digagas tiga orang, yakni bankir Sigit Pramono, seniman Butet Kertaredjasa, dan musikus Djaduk Ferianto. Setiap tahun, Jazz Gunung menampilkan musikus jazz yang berbeda.

Pada Jazz Gunung 2016, ada beberapa artis, baik dari dalam maupun luar negeri, yang akan tampil. Di antaranya Ermy Kullit, Shaggydog, The Groove, Ring of Fire feat Bonita and Ricad Hutapea, SambaSunda, Dwiki Dharmawan Jazz Connection, Nial Djuliarso Trio feat Arief Setiadi, serta Ian Scionti Trio (Spanyol).

DAVID PRIYASIDHARTA




Berita terkait

Gunung Bromo Kepulkan Asap Putih dan Kelabu, Hati-hati!

13 Desember 2023

Gunung Bromo Kepulkan Asap Putih dan Kelabu, Hati-hati!

PVMBG melaporkan adanya asap berwarna putih dan kelabu yang keluar dari kawah Gunung Bromo di Provinsi Jawa Timur pada Rabu, 13 Desember 2023.

Baca Selengkapnya

Bupati Probolinggo Nonaktif Divonis 4 Tahun Penjara, Separuh dari Tuntutan Jaksa

2 Juni 2022

Bupati Probolinggo Nonaktif Divonis 4 Tahun Penjara, Separuh dari Tuntutan Jaksa

Sebelumnya jaksa penuntut umum menuntut Bupati Probolinggo nonaktif Puput Tantriana dan suaminya dengan hukuman 8 tahun penjara

Baca Selengkapnya

PRT asal Probolinggo 4 Tahun Tidak Digaji Majikan Malaysia

29 Januari 2022

PRT asal Probolinggo 4 Tahun Tidak Digaji Majikan Malaysia

Seorang pembantu rumah tangga di Malaysia asal Probolinggo, Ramiyati tidak digaji majikannya selama 4 tahun. KBRI Kuala Lumpur akan membantunya.

Baca Selengkapnya

Kasus Suap Bupati Probolinggo, KPK akan Periksa 8 Saksi Hari Ini

26 November 2021

Kasus Suap Bupati Probolinggo, KPK akan Periksa 8 Saksi Hari Ini

KPK total menetapkan 22 orang sebagai tersangka suap jual beli jabatan kepala desa di lingkungan Pemerintah Kabupaten Probolinggo Tahun 2021.

Baca Selengkapnya

17 Tersangka Kasus Jual Beli Jabatan Kabupaten Probolinggo Segera Disidang

30 Oktober 2021

17 Tersangka Kasus Jual Beli Jabatan Kabupaten Probolinggo Segera Disidang

KPK telah menyerahkan barang bukti dan 17 tersangka dugaan suap seleksi jabatan di Kabupaten Probolinggo ke penuntutan agar dapat segera disidangkan.

Baca Selengkapnya

Masterplan Jembatan Kaca di TNBTS: Panjang 120 Meter, Ketinggian ...

20 Oktober 2021

Masterplan Jembatan Kaca di TNBTS: Panjang 120 Meter, Ketinggian ...

Uji hancur lantai jembatan kaca 1st break mencapai 6,29 ton defleksi 20,8 mm (bagian pertama).

Baca Selengkapnya

Ditetapkan, Tahap Pengerjaan Jembatan Kaca di Atas Jurang TNBTS

19 Oktober 2021

Ditetapkan, Tahap Pengerjaan Jembatan Kaca di Atas Jurang TNBTS

"Hal terpenting adalah pembangunan jembatan kaca harus benar-benar berkualitas dan terjamin keamanannya."

Baca Selengkapnya

Konser Musik Jazz Gunung Bromo 2021 Digelar Besok, Wajib Pakai PeduliLindungi

24 September 2021

Konser Musik Jazz Gunung Bromo 2021 Digelar Besok, Wajib Pakai PeduliLindungi

Panitia Jazz Gunung Bromo 2021 telah melalui prosea yang panjang untuk menyelenggarakan konser musik di pegunungan saat pandemi.

Baca Selengkapnya

Pintu Masuk Wisata Bromo Lewat Probolinggo Sudah Dibuka

10 September 2021

Pintu Masuk Wisata Bromo Lewat Probolinggo Sudah Dibuka

Total jumlah pengunjung Bromo yang melakukan reservasi sejak 6 September lalu saat wisata dibuka kembali berjumlah 749 orang.

Baca Selengkapnya

6 Maklumat MUI Probolinggo Usai KPK Tangkap Tangan Bupati

5 September 2021

6 Maklumat MUI Probolinggo Usai KPK Tangkap Tangan Bupati

MUI Kabupaten Probolinggo mengeluarkan maklumat setelah KPK melakukan operasi tangkap tangan terhadap Bupati Probolinggo Puput Tantriana

Baca Selengkapnya