Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sepuluh Trik Yoga Melawan Asma

image-gnews
TEMPO/Didit Majalolo
TEMPO/Didit Majalolo
Iklan

YogaTEMPO Interaktif, Jakarta:  Suhu udara yang dingin serta keletihan merupakan ancaman bagi penderita asma seperti Ray, 35 tahun. Dua keadaan tersebut membuat dada desainer interior itu terasa sesak dan sulit bernapas.

"Memang tak sampai berbunyi ketika bernapas, tapi lumayan sulit," ujarnya Sabtu lalu. Kalau sudah begitu, ia meminum obat yang diresepkan dokternya. Untuk mencegah serangan asma, dokter menyarankan Ray berolahraga setidaknya dua kali sepekan.

Gerak badan memang manjur. Ray, yang kini rajin berenang, jarang terserang asma. Selain lewat berenang, asma bisa dicegah dengan yoga. Pemilik sekaligus guru Iyengar Yoga Centre Indonesia, Riana A. Singgih, menjelaskan, dalam yoga ada posisi postur tubuh yang memang dikhususkan bagi penderita asma. Posisi itu difokuskan untuk melatih otot dan organ pernapasan.

Posisi-posisi tubuh ini, jika dilakukan selama lima menit, dapat membantu otot dan organ pernapasan menjadi lebih lentur dan fleksibel sehingga bisa mengurangi serangan asma. "Gerakan dan posisi ini membuat rongga dada melebar dan melapangkan jalan udara sehingga bisa membantu mengurangi serangan asma," ujar perempuan yang 20 tahun belajar yoga ini pada Jumat lalu.

Hal yang sama dikatakan instruktur yoga, Yudi. "Tiap gerakan menimbulkan efek pengobatan," ujarnya kemarin. Menurut dia, penderita asma dianjurkan melakukan gerakan-gerakan yang berfokus pada permukaan dada. Gerakan-gerakan ini akan menguatkan, memperdalam, dan memperpanjang napas sehingga bisa memperbesar kapasitas oksigen.

Latihan di sekitar dada ini, kata Yudi, menimbulkan banyak efek positif. Tak hanya paru-paru yang mendapat manfaatnya, latihan ini juga akan memperkuat saraf dan kulit di sekitar jalur pernapasan sehingga membuatnya menjadi lebih lentur. Jantung pun akan bekerja lebih baik.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Namun, Yudi dan Riana mengatakan efek manfaat beryoga tak secepat efek mengkonsumsi obat. "Agak sulit dikuantifikasi," kata Yudi. Menurut Riana, efeknya baru terasa dalam jangka panjang lewat latihan rutin, paling tidak tiga kali sepekan.

Sebuah penelitian yang dipresentasikan pada pertemuan tahunan American College of Sports Medicine pada akhir Mei lalu menemukan fakta bahwa berlatih yoga selama 10 pekan dapat mengurangi gejala asma. Riset yang dipimpin Amy Bidwell ini mempelajari 20 responden berumur 20-65 tahun yang baru saja belajar yoga.

Dalam seminggu mereka diminta meluangkan waktu selama dua jam menjalankan posisi yoga sembari menghirup napas dalam-dalam. Bidwell menjelaskan, posisi itu menimbulkan rasa yang sama ketika sesak napas akibat asma menyerang. Setelah 10 pekan, ditemukan bahwa fisik para responden membaik dan tingkat stres akibat dihantui asma pun ikut menurun.
Dalam Iyengar Yoga, ada sekitar 20 posisi untuk terapi bagi penderita asma yang mesti dilakukan dengan bimbingan guru. "Posisi dan garis tubuhnya harus pas supaya efeknya bisa terasa," kata Riana.

Meski begitu, ada beberapa posisi yang lumayan mudah diikuti, yang oleh Riana disarankan agar dilakukan tidak dalam keadaan perut kenyang. Menurut perempuan yang sempat memperdalam yoga di India ini, waktu ideal untuk melakukan yoga adalah pagi hari saat baru bangun tidur atau sore hari sepulang kerja.

OKTAMANDJAYA WIGUNA | ENDRI KURNIAWATI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

2 hari lalu

Ilustrasi Semangka
7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

Semangka menjadi buah yang pas sebagai pilihan di bulan Ramadhan. Pada kondisi tubuh yang mengalami dehidrasi, buah ini menjaga kesehatan dan keseimbangan nutrisi.


Benarkah Kolesterol Tinggi Bisa Menimbulkan Rasa lelah?

4 hari lalu

Ilustrasi kolesterol. Shutterstock
Benarkah Kolesterol Tinggi Bisa Menimbulkan Rasa lelah?

Tingginya tingkat kolesterol biasanya dibarengi dengan gejala yang meningkatkan risiko penyakit jantung, stroke, dan masalah kesehatan lainnya.


5 Manfaat Minum Air Kelapa Hijau saat Berbuka Puasa

9 hari lalu

Ilustrasi kelapa muda (Pixabay.com)
5 Manfaat Minum Air Kelapa Hijau saat Berbuka Puasa

Tidak hanya segar, air kelapa hijau juga memiliki sejumlah manfaat yang signifikan bagi kesehatan tubuh.


6 Bahaya Konsumsi Santan secara Berlebihan

9 hari lalu

Ilustrasi santan kelapa. shutterstock.com
6 Bahaya Konsumsi Santan secara Berlebihan

Penting untuk menyadari bahwa santan juga memiliki sejumlah bahaya yang perlu diwaspadai, terutama jika dikonsumsi secara berlebihan.


Penelitian Menunjukkan: Banyak Penyakit yang Bisa Timbul karena Kurang Tidur

11 hari lalu

Ilustrasi tidur. Pixabay
Penelitian Menunjukkan: Banyak Penyakit yang Bisa Timbul karena Kurang Tidur

Kekurangan waktu tidur akan menyebabkan tubuh seseorang mengalami beberapa masalah. Apa saja?


5 Manfaat Mengurangi Konsumsi Gula bagi Tubuh

12 hari lalu

Ilustrasi gula di dalam wadah. Foto: Freepik.com
5 Manfaat Mengurangi Konsumsi Gula bagi Tubuh

Mengurangi konsumsi gula dapat memberikan dampak yang baik untuk tubuh. Apa saja?


Ketahui Suhu AC untuk Bayi yang Ideal Berdasarkan Usianya

15 hari lalu

Suhu AC untuk bayi perlu disesuaikan sesuai dengan usianya. Hal ini agar suhu tidak terlalu dingin atau panas. Berikut ini informasinya. Foto: Canva
Ketahui Suhu AC untuk Bayi yang Ideal Berdasarkan Usianya

Suhu AC untuk bayi perlu disesuaikan sesuai dengan usianya. Hal ini agar suhu tidak terlalu dingin atau panas. Berikut ini informasinya.


5 Manfaat Makan Pepaya

15 hari lalu

Ilustrasi buah pepaya. Unsplash.com/Pranjall Kumar
5 Manfaat Makan Pepaya

Pepaya mengandung berbagai nutrisi dan bermanfaat bagi kesehatan. Apa saja?


Bolehkah Makan Gorengan Saat Berbuka Puasa? Ini Penjelasannya

16 hari lalu

Bolehkah makan gorengan saat berbuka puasa? Jawabannya adalah boleh, namun tetap mempertimbangkan asupannya. Ini penjelasan lengkapnya. Foto: Canva
Bolehkah Makan Gorengan Saat Berbuka Puasa? Ini Penjelasannya

Bolehkah makan gorengan saat berbuka puasa? Jawabannya adalah boleh, namun tetap mempertimbangkan asupannya. Ini penjelasan lengkapnya.


Benarkah Olahraga Berlebihan Bisa Menyebabkan Disfungsi Ereksi?

20 hari lalu

ilustrasi olahraga treadmill (pixabay.com)
Benarkah Olahraga Berlebihan Bisa Menyebabkan Disfungsi Ereksi?

Meski dapat meningkatkan risiko kesehatan tertentu, namun olahraga berlebihan tidak menyebabkan impoten atau disfungsi ereksi (DE).