Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Jenis Daun Berkhasiat Bagi Kesehatan

image-gnews
Tanaman sirih merah (Piper Crocatum). TEMPO/ Gunawan Wicaksono
Tanaman sirih merah (Piper Crocatum). TEMPO/ Gunawan Wicaksono
Iklan

TEMPO Interaktif, Jakarta - Tanaman herbal baru bisa benar-benar berkhasiat jika dicampur dengan tanaman herbal lain. Berikut ini beberapa jenis tanaman herbal yang meski sudah cukup dikenal masyarakat, ternyata masih banyak khasiat yang bisa digali.

1. Daun sirsak

Tanaman sirsak (Annona muricata), berdasarkan penelitian Health Sciences Institute, Amerika Serikat, sejak 1976, yang diungkapkan pada awal 2000, dikabarkan mempunyai khasiat hebat untuk membunuh sel kanker prostat, pankreas, dan paru-paru. Namun sebuah perusahaan di AS yang berhasil membuktikan hasil penelitian tersebut dan mengembangkannya tidak bersedia membuka lebar-lebar hasil penelitiannya kepada publik.

Selain menyembuhkan kanker, buah sirsak berfungsi sebagai antibakteri, antijamur, dan efektif melawan berbagai jenis parasit atau cacing. Sirsak juga efektif menurunkan tekanan darah tinggi, depresi, stres, dan menormalkan kembali sistem saraf yang terganggu.

Di Indonesia, yang dikenal sebagai gudangnya tanaman herbal, juga telah lama mengenal sirsak sebagai obat alami. Untuk mendapatkan khasiat dari ramuan sirsak, pasien harus berdisiplin mengkonsumsinya selama 3-4 minggu. Untuk pengobatan kanker dibutuhkan 5-15 lembar daun sirsak. Direbus dengan lima gelas air hingga tinggal menjadi 1,5 gelas. Diminum sehari tiga kali. "Saat merebus harus menggunakan api kecil selama 1-2 jam agar zat aktifnya tak rusak," kata Stephanus.

2. Kayu manis (Cinnamomum burmannii)

Cita rasa pedas, sedikit manis, hangat, dan wangi. Tanaman ini bermanfaat menurunkan kadar gula darah. Secara umum dikenal sebagai rempah untuk menguatkan cita rasa masakan dan minuman. Tapi ternyata kayu manis tak hanya nikmat sebagai penyedap. Sebab, bahan ini ternyata juga bermanfaat menurunkan kadar gula darah. Kayu manis mempunyai kandungan senyawa, seperti minyak atsiri eugenol, safrole, sinamaldehyde, tanin, kalsium oksalat, damar, dan penyamak.

Salah satu senyawa dalam kayu manis bermanfaat mengaktifkan senyawa di pankreas dengan mengaktifkan sel beta dipankreas, yang bisa berfungsi menghasilkan insulin. Pola ini tentu berbeda dengan obat-obatan diabetes pada umumnya, yang bekerja langsung dengan menurunkan kadar gula darah. Tapi ternyata bukan hanya masalah kadar gula darah yang bisa ditundukkan oleh kayu manis. Masih ada kanker hati serta penurunan kadar lemak dan kolesterol yang bisa diatasi oleh si kayu manis.

3. Tapak dara (Catharanthus roseus L. G. Don)

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Terdapat lebih dari 70 macam alkaloid pada seluruh bagian tanaman tapak dara. Dalam tanaman tapak dara juga terdapat alkaloid antikanker. Semua bagian tanaman tapak dara bisa digunakan untuk membuat ramuan obat. Jenis bunga yang biasa digunakan adalah bunga putih. Tapak dara yang berbunga merah jarang dimanfaatkan. Namun bunga merahnya biasa digunakan untuk menghentikan perdarahan, diabetes, hipertensi, leukemia, luka baru, bisul, atau bengkak-bengkak.

4. Jintan hitam (Nigella sativa L.)

Orang Jawa mengenalnya dengan sebutan temu ireng. Orang Arab menyebutnya habbatus sauda (biji yang menyenangkan) atau habbatul baraka (biji yang membawa berkah). Sejak berabad-abad lalu, orang-orang Asia, Timur Tengah, dan Afrika menggunakan tanaman ini untuk mengobati penyakit yang berhubungan dengan sistem pernapasan, saluran pencernaan, gangguan lambung dan lever, diabetes melitus, flu, diare, hipertensi, serta untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Jintan hitam yang kaya nutrisi mendukung kekebalan tubuh, termasuk kandungan interferon, yang mampu membantu penyembuhan kanker.

Komposisi ramuannya adalah mencampurkan jintan hitam dengan bahan herbal lainnya. Yakni, 2-3 gram biji jintan hitam ditambah daun sambiloto, temulawak, kunyit, temu putih, temu mangga, ciplukan, dan meniran, yang masing-masing berjumlah 10 gram.

5. Daun saga

Daun Saga dikenal sebagai lawan untuk penyakit sariawan atau Astomatitis apthosa. Sariawan adalah peradangan yang terjadi di daerah mulut, berupa bercak putih kekuningan berbentuk cekung.

Selain sariawan, tanaman rambat ini bermanfaat sebagai antiparasit, antiradang, meredakan batuk dan panas dalam, melancarkan peredaran darah, sakit tenggorokan, serak dan amandel, bronchitis, bercak putih di kulit, trachoma, panas dalam, serta radang kulit bernanah. Mengobati infeksi jamur, scabies, radang kulit bernanah dengan menggunakan biji saga secukupnya. Biji ditumbuk halus, lalu dicampur sedikit minyak. Setelah itu dioleskan ke bagian tubuh yang sakit.
Untuk mengusir sariawan, daun saga biasanya dipasangkan dengan daun sirih, tapi bisa juga tanpa daun sirih. Daun saga bisa dikunyah karena rasanya manis. Selain dikunyah, bisa dibuat ramuan untuk berkumur-kumur. Akar dan batang digunakan untuk mengobati sakit tenggorokan dan hepatitis.

PITO AGUSTIN RUDIANA | RUSMAN PARAQBUEQ | UTAMI WIDOWATI | BERBAGAI SUMBER

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

2 hari lalu

Ilustrasi wanita bahagia. Unsplash.com
Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.


7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

3 hari lalu

Ilustrasi kucing (Pixabay)
7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.


Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

10 hari lalu

Menu sambal goreng hati sapi. shutterstock.com
Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

Hati ayam dalam sambal goreng kentang ati, makan khas ketika lebaran, ternyata memiliki manfaat kesehatan. Apa saja?


Hari Kesehatan Sedunia, Akses Pelayanan Bermutu Masih Jadi Harapan

10 hari lalu

Ilustrasi protokol kesehatan / menjaga jarak atau memakai masker. ANTARA FOTO/FB Anggoro
Hari Kesehatan Sedunia, Akses Pelayanan Bermutu Masih Jadi Harapan

Hari Kesehatan Sedunia 2024, diharapkan terwujudnya kesehatan bagi semua agar mendapat akses pelayanan kesehatan bermutu.


Bawa Balita saat Mudik? Perhatian Tips Ini Demi Kesehatannya

12 hari lalu

Ilustrasi balita mudik. shutterstock.com
Bawa Balita saat Mudik? Perhatian Tips Ini Demi Kesehatannya

Pakar kesehatan mengingatkan orang tua untuk memperhatikan daya tahan tubuh balita saat mudik mengingat kondisi cuaca yang sedang tak baik.


Hal-hal yang Perlu Diketahui Soal Bahaya Kandungan Senyawa Bromat pada Air Minum dalam Kemasan

12 hari lalu

Ilustrasi label lolos uji keamanan pangan pada kemasan air minum dalam kemasan.
Hal-hal yang Perlu Diketahui Soal Bahaya Kandungan Senyawa Bromat pada Air Minum dalam Kemasan

Pakar mengingatkan bahaya kandungan senyawa bromat yang banyak terbentuk saat Air Minum Dalam Kemasan (AMDK).


Operasi Hernia Benjamin Netanyahu Berjalan Sukses

18 hari lalu

Benjamin Netanyahu. [Middle East Monitor]
Operasi Hernia Benjamin Netanyahu Berjalan Sukses

Tim dokter dan kantor Perdana Menteri Israel mengumumkan operasi hernia yang dijalani Benjamin Netanyahu berjalan sukses.


Tips Makan Enak tanpa Khawatir Masalah Pencernaan Saat Lebaran

18 hari lalu

Hidangan lebaran. ANTARANEWS
Tips Makan Enak tanpa Khawatir Masalah Pencernaan Saat Lebaran

Dokter spesialis penyakit dalam memberikan tips agar tetap bisa makan enak saat lebaran tanpa menimbulkan masalah pencernaan.


7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

24 hari lalu

Ilustrasi Semangka
7 Manfaat Makan Buah Semangka bagi Kesehatan Tubuh

Semangka menjadi buah yang pas sebagai pilihan di bulan Ramadhan. Pada kondisi tubuh yang mengalami dehidrasi, buah ini menjaga kesehatan dan keseimbangan nutrisi.


Benarkah Kolesterol Tinggi Bisa Menimbulkan Rasa lelah?

26 hari lalu

Ilustrasi kolesterol. Shutterstock
Benarkah Kolesterol Tinggi Bisa Menimbulkan Rasa lelah?

Tingginya tingkat kolesterol biasanya dibarengi dengan gejala yang meningkatkan risiko penyakit jantung, stroke, dan masalah kesehatan lainnya.