Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ini Kerja Sama Garuda-Rolls Royce Senilai US$ 1,2 Miliar

image-gnews
Logo Rolls-Royce. shipbuildingtribune.com
Logo Rolls-Royce. shipbuildingtribune.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Garuda Indonesia melaksanakan penandatanganan kesepakatan kerja sama dengan Rolls-Royce senilai US$1.2 miliar dalam lingkup operasionalisasi mesin Trent7000 yang akan digunakan oleh armada A330-900neo (menggantikan armada A330-300 yang dioperasikan sebelumnya) dan inisiasi kerja sama di bidang perawatan pesawat (MRO collaboration) dan pengembangan kapasitas (skill development) MRO di Indonesia.

Penandatanganan kesepakatan tersebut dilakukan oleh Direktur Utama Garuda Indonesia M. Arif Wibowo, Chief Operating Officer Airbus Tom Williams, dan Presiden Civil Aerospace Rolls-Royce Eric Schulz, disaksikan oleh Perdana Menteri Inggris David Cameron dan Presiden RI Joko Widodo, di kantor Perdana Menteri Inggris, Downing Street 10, London, Selasa (19 April 2016).

Kesepakatan kerja sama Garuda Indonesia dengan Airbus dan Rolls-Royce ini merupakan salah satu realisasi kerja sama Indonesia dan Uni Eropa untuk memperkuat ekonomi kedua Negara. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada salah satu agenda kunjungan kenegaraan Presiden ke negara-negara Uni Eropa di London

“Di samping itu, kerja sama dengan Rolls- Royce ini juga merupakan suatu langkah penting dalam program peremajaan armada yang dilaksanakan secara berkelanjutan oleh Garuda, juga menjadi langkah penting dalam rencana peningkatan kapasitas perawatan pesawat yang dilaksanakan di masa mendatang” ujar Arif dalam siaran persnya yang diterima Bisnis.com, Rabu (20 April 2016).

Sementara itu, Presiden Civil Aerospace Rolls-Royce Eric Schulz bahwa Indonesia memiliki potensi yang sangat besar dalam kemajuan ekonomi, dan Rolls-Royce berkomitmen akan mendukung pengembangan potensi tersebut.

“Tahun ini merupakan tahun yang ke-20 sejak pertama kali Garuda Indonesia mengoperasikan armadanya dengan mesin Trent. Dengan segala keunggulan Trent7000 saat ini, kami berharap dapat memberikan dukungan yang konkrit dalam pengembangan jaringan dan armada yang dilaksanakan oleh national flag carrier tersebut” kata Schulz.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kerja sama MRO Collaboration yang disepakati ini pada tahap awal akan meliputi part repairs compressor vanes, compressor blades, dan Tiled Combustor (FCL), dimana ke depannya akan dielaborasi lebih jauh mengenai potensi kerja sama pengembangan fasilitas perawatan.

Sementara kerja sama skill development akan melingkupi beberapa rencana penyediaan program pendidikan dan pelatihan seperti program ‘International Learning Experience’, business leadership development program, serta pengembangan ‘GMF Academy’ – sebagai bagian dari Garuda Indonesia Group–berupa pengembangan resource capacity yang didukung oleh Rolls-Royce Learning and Career Development Centre, serta program pertukaran dan kolaborasi yang akan memberikan mutual benefit kepada Rolls-Royce dan Garuda dalam pengembangan kapabilitas and kapasitas para engineers and technicians baru.

Kunjungan kerja Presiden RI ke negara-negara Uni Eropa (Jerman, Inggris, Belgia dan Belanda) kali ini mengangkat tema perkuatan kerja sama ekonomi serta toleransi, untuk membangun perdamaian dunia.

Uni Eropa merupakan salah satu mitra tradisional strategis Indonesia, dalam menghadapi tantangan global baru. Nilai perdagangan Indonesia–Uni Eropa mencapai USD 26,14 miliar pada tahun 2015, menyebabkan Uni Eropa menjadi mitra dagang Indonesia terbesar keempat. Sementara itu, investor Uni Eropa merupakan yang terbesar ketiga dengan nilai investasi sebesar USD 2,26 miliar di tahun 2015.

BISNIS.COM

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bertemu PM Cina, Prabowo Bahas Penguatan Bilateral hingga Kerja Sama Tingkat Global

16 hari lalu

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto bersalaman dengan Perdana Menteri Cina Li Qiang di Beijing, Selasa, 2 April 2024. Prabowo berjanji untuk memperdalam persahabatan negaranya dengan Beijing ketika ia bertemu dengan Perdana Menteri Cina Li Qiang. Foto Humas Prabowo
Bertemu PM Cina, Prabowo Bahas Penguatan Bilateral hingga Kerja Sama Tingkat Global

Kedatangan Prabowo ke negara tirai bambu untuk memperkuat kerja sama antara dua negara.


Bamsoet Dorong Peningkatan Kerjasama Bilateral

30 November 2023

Bamsoet Dorong Peningkatan Kerjasama Bilateral

Hadiri Peringatan 50 Tahun Hubungan Diplomatik Korea-Indonesia, Ketua MPR RI Bamsoet Dorong Peningkatan Kerjasama Bilateral


Bamsoet Dorong Peningkatan Hubungan Bilateral Indonesia-Thailand

27 November 2023

Bamsoet Dorong Peningkatan Hubungan Bilateral Indonesia-Thailand

Bertemu Duta Besar RI untuk Thailand, Ketua MPR RI Bamsoet Dorong Peningkatan Hubungan Bilateral Indonesia - Thailand


Mendag Bahas Peningkatan Hubungan Ekonomi Bilateral Indonesia - Inggris

10 Maret 2023

Mendag Bahas Peningkatan Hubungan Ekonomi Bilateral Indonesia - Inggris

Indonesia dan Inggris telah memiliki forum Joint Economic and Trade Committee (JETCO)


Jokowi Targetkan Nilai Perdagangan dengan Vietnam Capai US$ 15 Miliar

22 Desember 2022

Presiden Joko Widodo atau Jokowi (kanan) berjabat tangan dengan Perdana Menteri Vietnam Nguyen Xuan Phuc (kiri) saat pertemuan bilateral Indonesia-Vietnam di sela-sela KTT ASEAN ke-34 di Bangkok, Thailand, Sabtu, 22 Juni 2019. ANTARA
Jokowi Targetkan Nilai Perdagangan dengan Vietnam Capai US$ 15 Miliar

Jokowi menyebut dalam pertemuan hari ini, dirinya telah menandatangani tiga MoU atau nota kesepahaman tentang kerja sama.


Garuda Terima Suntikan Pemerintah Rp 7,5 Triliun, Duit Dipakai untuk Restorasi Pesawat

20 Desember 2022

Pesawat Garuda Indonesia di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, 28 Februari 2020. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Garuda Terima Suntikan Pemerintah Rp 7,5 Triliun, Duit Dipakai untuk Restorasi Pesawat

Pada April lalu, bos Garuda menekankan PMN tidak akan digunakan untuk membayar utang-utang perseroan.


Garuda Terima PMN Rp 7,5 Triliun, Restrukturisasi Ditargetkan Selesai Akhir Tahun

20 Desember 2022

Irfan Setiaputra. Instagram
Garuda Terima PMN Rp 7,5 Triliun, Restrukturisasi Ditargetkan Selesai Akhir Tahun

Pemerintah mengucurkan PMN Rp 7,5 triliun kepada Garuda setelah perusahaan maskpai itu lolos penundaan kewajiban pembayawan utang (PKPU).


Bos Garuda Ingin PMN Rp 7,5 Triliun Segera Cair Agar Bisa Tambah Pesawat dan Karyawan

6 Desember 2022

Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. Irfan Setiaputra mengikuti rapat dengar pendapat dengan Komisi VI DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 21 Juni 2021. Dalam rapat tersebut, Irfan mengatakan bahwa ada sebanyak 1.099 karyawan Garuda yang mendaftar untuk pensiun dini. TEMPO/M Taufan Rengganis
Bos Garuda Ingin PMN Rp 7,5 Triliun Segera Cair Agar Bisa Tambah Pesawat dan Karyawan

Pemerintah akan mengucurkan PMN kepada Garuda senilai Rp 7,5 triliun pada tahun ini.


Jelang KTT G20, Garuda Optimalkan Kelancaran Operasional Penerbangan di Bali

11 November 2022

Pekerja melakukan proses pengerjaan proyek pembangunan dan revitalisasi Terminal VVIP Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai di Badung, Bali, Rabu 27 Juli 2022. Perkembangan pembangunan Terminal VVIP tersebut saat ini telah mencapai 84,26 persen dan segera bisa digunakan saat kedatangan kepala negara di Bali untuk menghadiri KTT G20. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
Jelang KTT G20, Garuda Optimalkan Kelancaran Operasional Penerbangan di Bali

Masyarakat diimbau secara berkala melakukan pengecekan jadwal penerbangan, khususnya pada periode gelaran KTT G20.


Garuda Yakin Bakal Kantongi Tambahan Modal Rp 14,4 Triliun dari Rights Issue

20 Oktober 2022

Direktur Utama Garuda Indonesia Tbk Irfan Setiaputra saat pemungutan suara PKPU di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Jumat, 17 Juni 2022 [Tempo/Eka Yudha Saputra]
Garuda Yakin Bakal Kantongi Tambahan Modal Rp 14,4 Triliun dari Rights Issue

Dalam aksi korporasi itu, Garuda akan melaksanakan rights issue sebanyak dua kali.