Dealer Hino Punya Fasilitas Uji Kendaraan Bermotor Swasta
Reporter: Tempo.co
Editor: Abdul Malik
Selasa, 14 Februari 2017 12:41 WIB
Petugas tengah melakukan pengecekan taksi online saat uji kir di Kantor Satuan Pelayanan Pengujian Kendaraan Bermotor Dishub di Pulogadung, Jakarta, 20 Oktober 2016. Tempo/Tony Hartawan
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT. Hibaindo Armada Motor (HAM), dealer resmi Hino meresmikan fasilitas tempat pengujian kendaraan bermotor (KIR) milik swasta yang bertujuan untuk membantu pemerintah dalam penyediaan fasilitas KIR.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

CEO Hiba Group, Jacobus Irawan, merasa bangga Hiba Group menjadi yang pertama dan satu-satunya di Indonesia yang dipercaya oleh pemerintah menjalankan uji KIR swasta.

"Dan yang paling penting dengan fasilitas uji KIR ini, kami senang dapat membantu pemerintah dalam melayani masyarakat untuk memastikan kendaraan yang digunakan aman dan nyaman untuk dikendarai," ujarnya dalam peluncuran di Pulogadung, Jakarta Timur, Selasa 14 Februari 2017.

Baca: Mitsubishi Operasikan Kembali PT Smelting Gresik pada Maret

Jacobus mengatakan fasilitas uji KIR miliknya juga melayani perpanjangan uji KIR kendaraan yang sudah melakukan KIR pertama di tempat pengujian kendaraan bermotor milik pemerintah. Selain itu untuk mempercepat proses transaksi, Hibaindo Armada juga bekerja sama dengan Bank DKI dimana tersedia loket dan petugas yang berjaga di lokasi KIR.

"Selain untuk uji KIR kendaraan Hiba Group, ke depan kami rencanakan akan melayani kendaraan umum seperti bus, truk, taksi hingga taksi online,” katanya.

Direktur Hibaindo Armada, Trysie Mokoagouw, mengatakan, dengan adanya fasilitas KIR ini membuat pengusaha lebih mudah dalam menjalankan bisnis. Untuk melakukan uji KIR di fasilitas milik Hibaindo Cakung, pelanggan dapat melakukan pemesanan terlebih dahulu sehingga tidak perlu antre.

Baca : Posisi Satelit PT Telkom 3S Sudah di Titik Peluncuran

"Dan sekalipun unitnya tidak lulus uji KIR, mereka dapat langsung memperbaiki di bengkel yang kami sediakan, sehingga tidak harus membuang waktu dan unit siap digunakan kembali untuk berbisnis,” ungkapnya.

TONGAM SINAMBELA | ABDUL MALIK

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi