Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Supardi: Persib Main Cerdas Hadapi Permainan Keras PSMS Medan

image-gnews
Pesepakbola Persib Bandung, Supardi melakukan selebrasi usai membobol gawang Ayeyawady United pada Pertandingan AFC CUP 2015 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, 13 Mei 2015. TEMPO/Aditya Herlambang Putra
Pesepakbola Persib Bandung, Supardi melakukan selebrasi usai membobol gawang Ayeyawady United pada Pertandingan AFC CUP 2015 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, 13 Mei 2015. TEMPO/Aditya Herlambang Putra
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Supardi Nasir optimistis Persib Bandung bisa meredam perlawanan PSMS Medan yang kental dengan tipikal permainan kerasnya. Kedua tim akan bertemu dalam uji tanding  di stadion Teladan Medan, Minggu, 26 Maret 2017.

Laga nanti akan menjadi ajang nostalgia Supardi yang sempat merumput bersama PSMS Medan (2006-2008). Karenanya, ia menilai jika karakter permainan keras PSMS akan tetap terlihat siapapun pelatihnya.

Namun, pemain kelahiran Bangka tersebut ternyata punya antisipasi akan hal itu. "Sepak bola itu harus punya intelegensi yang bagus," kata Supardi, seperti dikutip laman resmi klub, Persib.co.id.

"Karakter permainan Medan memang keras, mereka akan tetap ngotot. Tapi bagaimana mereka bisa bermain keras kalau kita yang menguasai bolanya," kata Supardi.

"Jadi ya kita nanti main enjoy saja, menikmati permainan. Kita harus mendominasi," kata dia. 

Sementara itu, Persib Bandung membawa 19 pemain ke Medan. Pelatih Djadjang Nurdjaman  mengatakan, meski hanya melakoni laga uji coba, pihaknya tetap membawa sejumlah pemain terbaiknya ke Medan dan juga pemain-pemain muda.

"Ada 19 pemain yang kita bawa. Mereka akan menampilkan permainan terbaiknya di hadapan publik Medan nantinya. Kita tentunya ingin menang apalagi lawan kali ini adalah PSMS yang merupakan tim besar," katanya.

Ke-19 pemain "Maung Bandung" yang dibawa ke Medan tersebut tanpa dua bintangnya yakni Sergio Van Dijk yang masih fokus pada pemulihan cidera serta bintang teranyarnya Michael Essien yang baru akan datang ke Indonesia pada 27 Maret nanti.

"Sergio masih cedera dan Essin masih di negaranya," katanya.

Meski hanya laga uji coba laga, laga tersebut dipastikan sarat gengsi karena PSMS dan Persib adalah dua klub legenda Indonesia, terutama pada era perserikatan keduanya pernah saling mengalahkan ajang bergengsi kompetisi tersebut.

"Ada gengsi di laga nanti antara PSMS dan Persib. Kami akan intruksikan semua pemain bermain dengan maksimal," katanya.

Sementara Pelatih PSMS Medan, Mahruzar mengatakan, timnya siap mempersembahkan yang terbaik bagi publik Medan yang memang sudah rindu dengan pertandingan-pertandingan besar.

"Kita siap meraih kemenangan , meskinya itu tidak muda, apalagi sekels Persib yang merupakan tim besar," katanya.

PERSIB | ANTARA

 
Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Piala Asia U-23 2024: Shin Tae-yong Panggil Beckham Putra ke Timnas Indonesia U-23

7 jam lalu

Pemain timnas U-23 Indonesia Beckham Putra saat ditemui di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu, 27 Agustus 2023. TEMPO/Randy
Piala Asia U-23 2024: Shin Tae-yong Panggil Beckham Putra ke Timnas Indonesia U-23

Shin Tae-yong mulai melakukan pemanggilan pemain ke Timnas Indonesia U-23 dan Beckham Putra menjadi nama pertama yang resmi dipanggil.


Persib Bandung vs Bhayangkara di Liga 1 Hari Ini: Marc Klok dan Dedi Kusnandar Dipastikan Absen, David da Silva Diragukan Main

8 jam lalu

Pemain Persib Bandung David Da Silva (kiri) merayakan gol yang dicetkanya ke gawang Persija Jakarta melalui titik penalti di laga BRI Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, 9 Maret 2024. Dalam big match tanpa penonton ini Persib mengalahkan Persija dengan skor 2-1. TEMPO/Prima Mulia
Persib Bandung vs Bhayangkara di Liga 1 Hari Ini: Marc Klok dan Dedi Kusnandar Dipastikan Absen, David da Silva Diragukan Main

David da Silva melewatkan beberapa sesi latihan persiapan pertandingan Liga 1 melawan Bhayangkara FC karena sakit.


Hasil, Jadwal, Top Skor, dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-30: Persebaya Menang, Persib Bandung Main Malam Ini

12 jam lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Hasil, Jadwal, Top Skor, dan Klasemen Liga 1 Pekan Ke-30: Persebaya Menang, Persib Bandung Main Malam Ini

Hasil Liga 1: Dewa United mengalahkan Persita Tangerang dan Persebaya Surabaya menang di kandang Arema FC. Malam ini ada laga Persib Bandung.


Prediksi Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Pekan Ke-30 Liga 1 Kamis 28 Maret 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

13 jam lalu

Persib Bandung. TEMPO/Prima Mulia
Prediksi Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Pekan Ke-30 Liga 1 Kamis 28 Maret 2024: Jadwal Live, H2H, Perkiraan Pemain

Pertandingan Persib Bandung vs Bhayangkara FC akan hadir pada pekan ke-30 Liga 1, Kamis malam, 28 Maret 2024. Simak prediksinya.


Arema FC vs Persebaya di Liga 1 Pekan 30 Berakhir 0-1: Singo Edan Tetap di Zona Degradasi, Bajul Ijo Masuk 10 Besar Klasemen Sementara

18 jam lalu

Arema FC vs Persebaya Surabaya. Instagram/Persebaya
Arema FC vs Persebaya di Liga 1 Pekan 30 Berakhir 0-1: Singo Edan Tetap di Zona Degradasi, Bajul Ijo Masuk 10 Besar Klasemen Sementara

Pertandingan Liga 1 lain yang juga berlangsung pada Selasa malam, 27 Maret 2024, Dewa United menghajar Persita Tangerang 4-1.


Jadwal Arema FC vs Persebaya Surabaya Pekan 30 Liga 1 Malam Ini, Widodo Pesan ke Pemain: Jangan Mau Kalah

1 hari lalu

Widodo Cahyono Putro. ligaindonesiabaru.com
Jadwal Arema FC vs Persebaya Surabaya Pekan 30 Liga 1 Malam Ini, Widodo Pesan ke Pemain: Jangan Mau Kalah

Arema FC kembali menghuni zona degradasi klasemen sementara Liga 1, setelah kekalahan 3-4 dari Persita Tangerang di laga terakhir.


Liga 1: Kiat Pemain Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha, untuk Jaga Kebugaran selama Ramadan

2 hari lalu

Pemain Persib Bandung Beckham Putra Nugraha. TEMPO/Prima Mulia
Liga 1: Kiat Pemain Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha, untuk Jaga Kebugaran selama Ramadan

Kompetisi sepak bola Liga 1 tetap bergulir selama Ramadan. Gelandang muda Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha punya cara untuk tetap bugar.


Bersiap Arungi Liga 1 2023-2024, Semen Padang FC Ungkap Alasan Penunjukkan Hendri Susilo sebagai Pelatih Kepala

2 hari lalu

Hendri Susilo resmi dipercaya untuk menukangi Semen Padang FC. Foto : semen padang
Bersiap Arungi Liga 1 2023-2024, Semen Padang FC Ungkap Alasan Penunjukkan Hendri Susilo sebagai Pelatih Kepala

CEO Semen Padang FC, Win Bernadino, menjelaskan alasan di balik penunjukkan Hendri Susilo sebagai pelatih kepala untuk Liga 1 musim 2023-2024.


VAR Akan Segera Diterapkan di Liga 1, PT LIB Ungkap Hanya 3 Stadion yang Memadai

2 hari lalu

Suasana uji coba VAR di Indomilk Arena, Tangerang, Senin, 25 Maret 2024. TEMPO/Randy
VAR Akan Segera Diterapkan di Liga 1, PT LIB Ungkap Hanya 3 Stadion yang Memadai

3 stadion yang memadai dipasang instalasi VAR adalah Stadion Manahan Solo, Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, dan Stadion Kapten I Wayan Dipta Bali.


Melihat Uji Coba Terakhir Teknologi VAR yang Siap Digunakan di Championship Series Liga 1

2 hari lalu

Suasana uji coba VAR di Indomilk Arena, Tangerang, Senin, 25 Maret 2024. TEMPO/Randy
Melihat Uji Coba Terakhir Teknologi VAR yang Siap Digunakan di Championship Series Liga 1

Teknologi VAR rencananya akan mulai diterapkan di babak championship series Liga 1 2023-2024 pada Mei mendatang.